PENGARUH EDUKASI MELEK INVESTASI OLEH INFLUENCER TERHADAP MINAT INVESTASI GENERASI MILENIAL

  • Dewi Nurika Sari Luthviana Universitas Islam Kadiri
  • Rika Ayu Dwi Anggara Universitas Islam Kadiri
Keywords: generasi milenial, kuantitas dan kualitas edukasi influencer, minat investasi

Abstract

Investasi di pasar modal adalah hal yang awam bagi sebagian orang. Namun, dengan adanya ilmu pengetahuan dan teknologi, pengaksesan internet yang tanpa batas membuat ilmu dapat diakses dengan mudah. Berlaku juga pada sebuah investasi di pasar modal. Namun, masih banyak generasi muda yang beranggapan bahwa investasi di pasar modal merupakan hal yang semu. Maka, butuh seorang figur yang tepat dalam mengedukasi generasi milenial, influencer misalnya. Mereka dapat memberi pengaruh terhadap pengikutnya, dan ini dapat dimanfaatkan untuk kepentingan edukasi yaitu edukasi melek investasi di pasar modal. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Variabel yang digunakan dalam analisis adalah variabel Y minat investasi generasi milenial disertai variabel X1 kuantitas edukasi yang diberikan influencer mengenai investasi, didukung variabel X2 kualitas edukasi influencer mengenai investasi. Teknik pengumpulan data yang dipakai adalah dengan menggunakan angket atau kuisioner. Populasi sebagai analisis penelitian adalah generasi milenial atau anak muda dengan umur 17-25 tahun di Kota Kediri. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh influencer terhadap minat generasi milenial untuk berinvestasi, dan berdasarkan hasil pengolahan data kuisioner, menunjukkan bahwa influencer sebagai edukator melek investasi mempengaruhi minat generasi milenial terhadap kegiatan investasi. Hal tersebut terjadi karena peran influencer yang dapat menumbuhkan kepercayaan generasi milenial di Kota Kediri terhadap kegiatan investasi. Manfaat lainnya dilihat dari kesadaran generasi milenial di Kota Kediri akan pentingnya berinvestasi. Edukasi melek investasi yang dilakukan oleh Influencer membawa dampak positif terhadap minat investasi generasi milenial di Kota Kediri.

Published
2023-02-01
Section
Articles