RESIKO DAN MITIGASI PENGGUNAAN KECERDASAN BUATAN DALAM BIDANG PENDIDIKAN

  • Aji Cokro Dewanto Universitas Pekalongan
Keywords: kecerdasan buatan, pendidikan, risiko dan mitigasi

Abstract

Perkembangan teknologi telah mempengaruhi banyak aspek kehidupan, termasuk bidang pendidikan. Salah satu teknologi yang berkembang pesat adalah kecerdasan buatan, yang tidak dapat lagi dipisahkan dari proses belajar mengajar. Tujuan tulisan ini adalah untuk memahami kecerdasan buatan dan risiko serta mitigasinya dalam dunia pendidikan. Metode yang digunakan adalah studi literasi dengan menganalisis artikel ilmiah yang relevan. Data yang dikumpulkan diolah dan dianalisis untuk membahas dampak kecerdasan buatan dalam pendidikan dan tindakan pencegahannya. Hasil yang diperoleh adalah terdapat beberapa risiko penggunaan kecerdasan buatan dalam bidang pendidikan, yaitu kejahatan siber, kesalahan dan ketidakakuratan kecerdasan buatan, moralitas, dan psikologis. Beberapa mitigasi juga disampaikan untuk mengatasi masing-masing risiko yang dibahas, diantaranya dengan memastikan keamanan perangkat, melakukan evaluasi hasil pekerjaan yang menggunakan kecerdasan buatan, melakukan pencegahan plagiasi, dan meningkatkan keyakinan akan kemampuan pribadi menyelesaikan tugas. Manfaat yang diberikan berupa tersedianya informasi untuk pertimbangan dalam memanfaatkan kecerdasan buatan di bidang pendidikan.

Published
2023-08-30