INTEGRASI BAHASA INGGRIS KE BAHASA INDONESIA BERBASIS MEDIA KOMUNIKASI ELEKTRONIK INTERNET

  • Abdul Ngalim Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Mega Ayu Tri Cahya Mulati Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Harun Joko Prayitno Universitas Muhammadiyah Surakarta
  • Markhamah Universitas Muhammadiyah Surakarta
Keywords: integrasi, internet, bahasa Inggris, bahasa Indonesia

Abstract

Internet menjadi wadah bagi masyarakat untuk mengetahui segala perkembangan. Internet memberikan pengaruh bagi perkembangan bahasa. Masuknya bahasa Inggris melalui media internet menjadi bukti adanya perkembangan. Perkembangan bahasa dapat dilakukan melalui proses integrasi. Integrasi dilakukan untuk meminimalkan adanya interferensi dan menambah perbendaharaan kosakata. Bahasa Indonesia merupakan bahasa resipen yang menerima bahasa donor dari bahasa Inggris. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan desain pengembangan dan faktor penyebab integrasi bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dalam media komunikasi internet. Jenis penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa kata atau kalimat yang mengandung integrasi bahasa Inggris ke bahasa Indonesia dalam media komunikasi internet. Penelitian ini menggunakan teknik simak dan catat dalam mengumpulkan data. Berdasarkan data yang telah dikaji hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses integrasi bahasa yang ditemukan dalam media intermet dapat digolongkan menjadi dua proses. Proses tersebut berupa penerjemahan langsung dan penerjemahan konsep. Masing-masing kosakata yang diintegrasikan dilakukan melalui tiga cara yaitu adopsi, adaptasi, dan penerjemahan. Faktor yang menyebabkan terjadinya integrasi dalam media internet adalah kemajuan IPTEK dan keselarasannya dengan bahasa resipen (Indonesia). Integrasi dapat dilakukan secara bertahap untuk memperkaya kosakata bahasa resipen.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Alqahtani, Mufleh dan Rebecca Musa. 2015. “Vowel Epenthesis in Arabic Loanwords in Hausa. International Journal of Linguistics” dalam Interntional Journal Linguistic. Vol. 7. No. 2 April 2015, hal 62-80.

Budiargo, Dian. 2015. Berkomunikasi Ala Net Generation. Jakarta: Gramedia.

Mahsun. 2013. Metode Penelitian Bahasa: Tahapan Strategi, Metode, dan Tekniknya. Jakarta: Rajawali Pers.

Maneechukate. 2014. “Kata Serapan Bahasa Sansekerta dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Thai Sebagai Bahan Pengajaran Bahasa” dalam Jurnal Kependidikan. Vol. 44. No. 2 November 2014, hal 158-167.

Ngalim, Abdul. 2013. Sosiolinguistik: Suatu Kajian Fungsional dan Analisisnya. Surakarta: PBSID FKIP UMS.

Putra, Dony Suryodi. 2015. “Kata Serapan Pada Kolom IkI Lho di Harian Joglosemar (Pola dan Latar Belakang Penggunaan)” dalam BASASTRA. Vol. 3. No 3 Agustus 2015, hal 1-15.

Sudaryanto.2015. Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa. Yogyakarta: Duta Wacana Universitiy Press.

Suherman, Ahmad. 2012. “Perubahan Fonologis Kata-kata Serapan Bahasa Sunda dari Bahasa Arab: Studi Kasus pada Masyarakat Sunda di Jawa Barat, Indoensia” dalam Sosiohumanika. Vol. 5. No. 1 Juni 2012, hal 21-38.
Sutopo. 2002. Metodologi Penellitian Kualitatif. Surakarta: Sebelas Maret University Press