PRAKTIKALITAS MEDIA INTERAKTIF QUIZIZZ PADA KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA

  • Dzaki Fadhlurrohman Pendidikan Matematika Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
  • Nur Fitriyanti Pendidikan Matematika Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
  • Fuad Nasir Pendidikan Matematika Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
  • Setiyani Setiyani Pendidikan Matematika Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
Keywords: Praktikalitas, media quizizz, kemampuan pemecahan masalah

Abstract

Penelitian ini membahas tentang praktikalitas media pembelajaran kuis interaktif untuk proses pembelajaran matematika siswa kelas X di SMAN 1 Dukupuntang .Penelitian ini akan mengungkap hasil vaidasi serta tingkat praktikalitas dari penggunaan media quiz interaktif yang digunakan dalam proses pembelajaran. Subjek dalam penelitian ini yaitu 9 orang siswa dengan 3 siswa berkemampuan tinggi, 3 siswa berkemampuan sedang dan 3 berkemampuan rendah. Sebelumnya media sudah melakukan tahap validasi oleh 3 vidator dan dinyatakan valid dan sangat layak digunakan dengan skor rata-rata 90%. Penelitian ini untuk mengumpulkan respon siswa terkait dengan praktikalitas media. Data yang sudah didapatkan diolah dengan menggunakan teknik analisis deskriftif dengan mengacu kepada langkah-langkah sistematis pengujian praktikalitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan hasil praktikalitas yang dilakukan oleh siswa mendapatkan skor rata-rata 87,5 dengan persentase sebesar 82,9%, dengan kata lain media quis dinyatakan sangat praktis. Maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran interaktif sangat praktis digunakan oleh guru dan siswa dalam proses pembelajaran.